top of page
Writer's pictureSuntea Melody

BAGAIMANA TETAP TERMOTIVASI SAAT KEHILANGAN ENERGI

Updated: May 16, 2020

Setiap orang pasti memiliki motivasi , namun adakalanya kita kehilangan motivasi yang membuat kita menjadi malas untuk melakukan hal apapun. Namun dengan sedikit langkah kecil kita bisa membuat perubahan kearah yang lebih baik.


Mengapa seperti itu ? Karena hal itu juga saya alami sebagai seorang pembaca Tarot sekalipun. Seringkali terjadi setelah membantu beberapa klien membaca Tarot yang cukup menguras tenaga dan energi .


Seperti yang pernah saya alami saat vakum dari kegiatan yoga yang menurut saya sangat membantu kebugaran tubuh dan keseimbangan chakra. Saya sempat mengalami cedera oleh karena itu vakum dari berolahraga, namun karena beristirahat beberapa waktu membuat saya tidak mood dan malas untuk memulai yoga kembali. Dan karena kurang berolahraga membuat perputaran dan aliran energi pada tubuh menjadi tersumbat.


Tapi, untungnya saya memiliki beberapa kiat untuk keluar dari situasi yang “murung” ini , dan kalian bisa mencobanya juga.


1. Brain Dump

Saat sedang dalam kondisi tidak bersemangat, ini bisa terjadi karena pikiran, perasaan dan tubuh sudah "penuh" dengan berbagai kegiatan atau aktivitas sehari-hari yang menumpuk, dan kalau tidak di 'buang' hal ini membuat keseharian kita sulit mencerna. Oleh sebab itu saat kondisi "penuh" itu, maka tubuh akan mengirimkan signal agar beristirahat, dan kalau kamu tidak istirahat juga maka akan mulai muncul perasaan mager [malas gerak], lalu pikiran dan ide ide seakan akan tidak bisa keluar dan merasa terblokir.


Saat situasi ini muncul saya biasa ambil buku jurnal, buku harian atau hanya sekedar selembar kertas simple aja. Saya akan menuliskan segala hal yang terbesit di kepala saya. Baik itu sebuah kalimat atau hanya sebuah kata kata yang terlintas. Atau ide ide apapun yang terpikirkan. Tulis apa saja yang terbesit saat itu, tanpa berpikir ulang.


Kegiatan ini di sebut brain-dump, atau membuang semua hal yang menumpuk di otak dan pikiran. Sambil melakukan brain dump ini kamu bisa sambil menyetel musik irama yang santai, atau musik kesukaan untuk menaikan mood dalam menulis. Setelah selesai menulis atau brain dump boleh di buang atau mau disimpan untuk sumber inspirasi di kemudian hari.


2. Fokus dan Prioritas Pada Satu Tujuan Dulu

Kita bisa kehabisan energi atau kehilangan motivasi sering kali di sebabkan karena kita ingin melakukan banyak hal dalam satu waktu sekaligus. Atau mencoba mencapai terlalu banyak tujuan dalam satu waktu. Menjadi seorang yang multitasking merupakan sebuah hal yang positif sekali, tetapi ini tentunya perlu di seimbangkan dengan energi kita.


Menjadi seorang multitasking akan sangat menguras energi. Bagaimana tidak menguras energi? Karena berusaha untuk menyelesaikan semua tugas-tugas ataupun target pekerjaan dalam kurun waktu yang sangat singkat. Seandainya kita manusia adalah cumi-cumi yang memiliki banyak tangan, mungkin saja hal ini bisa tercapai. Untuk menghadapi hal ini saran saya adalah fokuslah pada satu tujuan dulu, coba buat prioritas mana yang segera diselesaikan terlebih dahulu, dan mana yang bisa di selesaikan berikutnya. Setelah menyelesaikan satu per-satu, walaupun progress nya lambat tapi setidaknya selalu ada tugas yang kamu selesaikan, daripada menyelesaikan semua pekerjaan atau tugas akhirnya membuat kelelahan dan kehabisan energi.


Namun yang terkadang menjadi kelalaian adalah setelah kita menetapkan suatu goal/tujuan kadangkala kita ingin langsung memulai tanpa mengantisipasi hal-hal yang mungkin terjadi. Karena itu sebelum mulai bertindak, buatlah antisipasi atas tujuan anda . Rencanakan dan tetapkan waktu yang masuk akal apakah kamu ingin menyelesaikan tugas atau pekerjaan dalam 1 hari , 1 minggu ataupun 1 bulan, jika perlu tandai pada kalender atau agenda.


2. Perbanyak Konsumsi Hal Yang Membangkitkan Motivasi Diri

Saat handphone kita kehabisan baterai tentunya kita perlu mengisi baterai, dan ini berlaku sama seperti tubuh, pikiran dan perasaan juga sama pentingnya untuk diisi kembali.


Kalau bisa saat bangun tidur dan pikiran masih fresh, isi hari hari dengan membaca hal hal yang positif, quotes yang membangun diri, yang memberikan semangat. Jauhkan membuka sosial media yang membuat kita merasa iri, atau berita-berita yang bervibrasi negatif (co: berita keributan, kecelakaan dst).


Namun kalau karena kesibukan membuat kita tidak bisa setiap pagi mengisi pikiran, tubuh dan perasaan dengan quotes yang positif, tidak mengapa, setidaknya coba sesering mungkin mengisi hari hari kita dengan hal yang membangkitkan energi, misal dengan cara perbanyak membaca blog positif disaat luang, membuka sosial media yang penuh dengan hal-hal inspiratif, atau bisa membaca kisah-kisah sukses yang ada untuk mencari manfaat dan energy positif dari hal yang kita konsumsi setiap harinya.


Juga mengkonsumsi makanan yang bergizi, perbanyak buah buahan atau fiber yang membantu tubuh kita cepat dalam 'membuang' sisa sisa makanan yang ada. Agar tubuh kita juga tidak terlalu terbebani membuat kita jadi malas bergerak.


3. Buat Mantra Ajaib (Sigil)

Buat ringkasan tujuan anda dalam beberapa kata ajaib dan jadikan mantra untuk memotivasi anda. Misalnya buat tulisan "SAYA PERCAYA DIRI". Setelah itu buang huruf a,i,u,e,o dan huruf abjad yang double. Untuk lebih lengkapnya bisa simak di video ini. Rangkaian bentuk tulisan dalam huruf yang besar dan tempelkan di dinding, cermin atau kulkas atau dimanapun tempat kita bisa membacanya dengan mudah. Setiap saat rapalkanlah kata kata ini selama 5-10 menit setiap hari. Bisa juga membuat kata kata quote distatus media social. Dengan menjaga fokus pada pajangan foto atau gambar akan selalu mengingatkan kita untuk mencapai tujuan dalam memotivasi diri sendiri.


4. Istirahat Saat Waktunya Beristirahat Untuk Mencharge Ulang Energi

Terkadang kita selalu ingin produktif dan melakukan banyak hal, namun ini sering membuat kita lupa untuk membuat waktu istirahat. Terus menerus menggunakan energi kita untuk melakukan sesuatu tanpa beristirahat tentunya akan sangat membuat kehilangan motivasi. Oleh sebab itu sangat penting untuk tetap menjaga motivasi dengan beristirahat yang cukup.



Hozzászólások


Postingan Terbaru

bottom of page